Setia Band dan Restu, putra dari Charlie Van Houten menghibur masyarakat Kabupaten Rembang. Kedatangan mereka ke Rembang untuk memeriahkan ulang tahun pertama Tavaraze Cafe and Car Wash, di jalan lingkar Desa Mondoteko Rembang, Selasa malam (22/10/2024).
Charly dan Dedy membuat penonton larut dalam setiap lirik lagu serta ikut bernyanyi. Dalam kesempatan itu pemilik Tavaraze , AKP Heri Dwi Utomo yang menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Rembang duet bareng Charly menyanyikan lagu Kehilangan.

Setelah itu Caca , Putri ke- 2 AKP Heri juga berkesempatan berduet dengan Charly. Mereka berdua mampu mengajak penonton menyelami arti lagu yang berjudul Cinta Tak Harus Memiliki.

Di tengah- tengah konser, AKP Heri Dwi Utomo mengungkapkan tanggal 22 Oktober , selain ulang tahun Tavaraze, ada dua momen penting baginya yang dirayakan. Yaitu Puteri ke-3 Radhinka dan tanggal tersebut pertemuannya dengan sang isteri tercinta, ketika masa pacaran.
“Saya mohon do’anya, semoga keluarga kami menjadi keluarga sakinah mawadah warrahmah, sehat, panjang umur dan anak-anak saya bisa berbakti untuk keluarga, masyarakat, bangsa dan negara,” tuturnya.
Wujud kasih sayang Heri terhadap keempat anaknya juga dituangkan ke nama Tavaraze.
“Tavaraze artinya Ta Tanasya anak pertama, Va Vadia anak kedua, Ra Radinka anak ketiga yang bulan ini ulang tahun dan Ze Zea anak keempat, semuanya perempuan komandan,” terang Heri.
Diakhir penampilannya, Charly, Dedy Sudrajat, Restu membawakan lagu Isabella. Penonton terlihat ikut menyanyikan lagu penutup itu dengan antusias. (MCS)