SEMBUNYIKAN IKLAN INI
BeritaOlahraga

Ekshibisi Seru: Angkasa FC Nyaris Bikin Kejutan Lawan Tim Yang Diperkuat Pemain Liga 4 dan 2

×

Ekshibisi Seru: Angkasa FC Nyaris Bikin Kejutan Lawan Tim Yang Diperkuat Pemain Liga 4 dan 2

Sebarkan artikel ini

Pertandingan ekshibisi antara tim muda Angkasa FC melawan tim sarat pengalaman Guyub Rukun FC berlangsung seru di lapangan Desa Seren, Kecamatan Sulang, Kabupaten Rembang, Jumat (9/5/2025). Meski harus mengakui keunggulan lawan dengan skor tipis 0-1, Angkasa FC menunjukkan permainan yang menjanjikan.

Laga ini menjadi panggung berharga bagi para pemain muda Angkasa FC yang disponsori CV Angkasa Jaya Trans dan diliput media tarkam bola linimedia.com serta kanal YouTube Rembang Official. Sementara Guyub Rukun FC diperkuat sejumlah pemain Liga 2 dan Liga 4 musim lalu, seperti Prasetyo, Arsyad, Adam, Taufik dan Rizky menjadikan laga ini sarat pengalaman.

Sejak menit awal, kedua tim tampil terbuka. Penyerang Angkasa FC, Gufron, mendapat tiga peluang emas di babak pertama. Sayangnya, dua tendangan dari dalam kotak penalti masih melambung di atas mistar, dan satu sepakan dari luar kotak berhasil ditepis kiper Guyub Rukun.

Baca juga:  Hafidz-Hanies Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Rembang Terpilih Periode 2021-2024

Guyub Rukun FC juga beberapa kali mengancam melalui Prasetyo, Arsyad, dan Taufik, namun ketangguhan kiper Ilham Ramadana membuat gawang Angkasa tetap aman hingga turun minum. Skor 0-0 bertahan di paruh pertama.

Memasuki babak kedua, pelatih Angkasa FC, Erik Ardiles, meminta anak asuhnya bermain lebih simpel dan cepat. Perubahan permainan anak- anak Angkasa FC pun terlihat dan tampil lebih percaya diri serta ngotot.

Tujuh menit babak kedua berjalan, pelatih melakukan rotasi dengan memasukkan sejumlah pemain dari bangku cadangan, termasuk Niam dan Niko. Baru satu menit di lapangan, Niko yang menggantikan Ilham langsung diuji lewat tendangan bebas dari Rizky. Bola sempat membentur tiang, namun Dewa yang sigap memanfaatkan bola pantul sukses mencetak gol. Guyub Rukun FC unggul 1-0.

Baca juga:  Aksi Keji Tersangka Sumani Direncanakan Dari Rumahnya

Tertinggal satu gol, Angkasa FC tampil lebih agresif. Sejumlah peluang tercipta, tetapi belum mampu dikonversi menjadi gol. Saat laga memasuki menit ke-15 babak kedua, wasit Solikin menghentikan pertandingan karena cuaca tak bersahabat. Skor akhir tetap 1-0 untuk kemenangan Guyub Rukun FC.

Pelatih Angkasa FC, Erik Ardiles, mengakui anak asuhnya sempat gugup di awal laga. Namun Ia menilai ada perkembangan positif, mulai pertengahan babak pertama.

“Ada perubahan di pertengahan babak pertama. Pressing dan passing yang selama ini dilatih mulai terlihat. Banyak peluang tercipta dan dominasi permainan mulai terbentuk, hanya saja penyelesaian akhir masih jadi PR,” ungkap Erik.

Baca juga:  JOKER FC VS JANOKO FC, "DIBUMBUI" SEJUTA PELUANG SEORANG PEMAIN YANG TAK BERBUAH GOL

Ia menambahkan, konsistensi penampilan akan terus dibangun agar pemain muda Angkasa FC mampu menunjukkan performa terbaik dalam setiap laga. (Mifta)

Tonton video pertandingan Angkasa FC dan Guyub Rukun FC di kanal youtube Rembang Official. Atau klik link di bawah ini:

FULL MATCH

HIGHIGHT MATCH

Facebook Notice for EU! You need to login to view and post FB Comments!